Peranan Orang Tua Saat Anak Pertama Kali Masuk Sekolah-Tahun
ajaran baru ini bagi sebagian anak-anak mungkin ada yang merupakan tahun
pertama kali masuk sekolah. Entah itu masuk pra-sekolah atau TK maupun juga
Sekolah Dasar atau SD.
Untuk sebagian besar anak pertama
kali masuk sekolah merupakan hal yang menyenangkan dan sudah ditunggu-tunggu,
namun ada juga dan tidak sedikit sebagian dari mereka yang juga merasakan
kegembiraan akan tetapi anak-anak tersebut memiliki kecemasan tersendiri.
Peranan orang tua saat anak
pertama kali masuk sekolah sangatlah penting, karena pertama kali masuk sekolah
tersebut dianggap sebagai kendala atau kecemasan bagi mereka.
Karena ketidak tahuan orang
tua terhadap kecemasan mereka, justru kurang mendapatkan perhatian dari orang
tua, kadang tindakan yang salah bagi orang tua malah memarahi si anak.
Kendala-kendala seperti anak menangis atau juga anak yang selalu menempel pada
sang Ibu biasanya akan hilang dalam beberapa hari.
Kecemasan-kecemasan pada anak yang baru
pertama kali masuk sekolah dapat terjadi karena beberapa hal diantaranya :
1. Kepribadian
anak, faktor kepribadian anak yang cenderung tertutup akan lebih sulit
beradaptasi dengan lingkungan sekolah yang baru. Ditambah lagi anak kurang bergaul dengan
lingkungan sekitar, anak hanya sangat dekat dengan orang tua.
2. Faktor
dari orang tua, kecemasan orang tua yang berlebihan justru membuat anak menjadi
tambah bingung atau malah stres.
3. Aturan
sekolah yang kurang jelas juga berpengaruh pada anak-anak. Kemungkinan karena masih dalam rangka tahun
ajaran baru sehingga peraturan yang ada disekolah belum dipahami oleh
anak-anak. Sehingga anak-anak membutuhkan pemahaman dan pendampingan guru
ataupun orang tua untuk memahaminya.
4. Belum
terbiasa dengan lingkungan baru. Mungkin saja teman-temannya merupakan
teman-temannya dulu yang berasal dari TK yang sama, namun gedung sekolah yang
baru dan lingkungan sekolah yang baru bisa saja masih asing bagi
anak-anak. Sehingga butuh waktu untuk
anak agar bisa menyesuaikan diri. Bagi yang memiliki TK dan SD yang masih satu
kompleks mungkin tidak akan terjadi hal tersebut.
Maka dari itu untuk
mengindari atau untuk mengatasinya, peranan orang tua saat anak pertama kali
masuk sekolah harus selalu mendukung dan juga melakukan beberapa hal seperti
berikut ini :
1. Persiapkan
anak jauh hari sebelumnya. Sejak anak
masih duduk di TK besar mulailah untuk memperkenalkan dunia Sekolah Dasar. Berikan
pemahaman sedikit demi sedikit lingkungan yang akan menjadi sekolah barunya. Ceritakan
hal-hal yang menyenangkan jika kelak telah naik ke SD. Sesekali ajak anak untuk
berjalan-jalan di sekitar sekolah yang akan menjadi sekolahnya.
2. Kenali
perubahan sikap anak. Perhatikan terus apa yang terjadi pada anak,
perubahan-perubahan apa yang terlihat. Baik perubahan secara fisik maupun
perubahan secara mental. Tenangkan anak, berikan pemahaman yang dapat dengan
mudah dimengerti oleh anak-anak. Jangan memarahi atau membentaknya karena
justru akan membuat anak menjadi semakin minder dan takut. Orang tua juga harus
menyikapinya dengan tenang, jangan ikut panik.
3. Ajak
anak untuk bermain dengan teman-temannya. Biarkan anak bergaul dengan
teman-teman barunya. Biarkan anak bersosialisasi dan beradaptasi dengan
lingkungan dan teman barunya.
4. Berikan
rasa kegembiraan ketika berangkat sekolah. Mulai dari bangun pagi berikan
aktivitas dan suasana yang riang gembira. Agar anak juga terus merasa gembira
hingga sampai ke sekolahnya.
Memang sifat dan karakter
anak berbeda-beda oleh karena itu perlu Peranan Orang Tua Saat Anak Pertama Kali Masuk Sekolah,
sudah selayaknya orangtua yang harus lebih memahami dan mengerti akan mereka.
[Baca : Tips Agar Anak Suka Makan Sayuran ]
Beda karakter beda pula
penanganannya, memang disitulah seninya peranan orang tua saat anak pertama
kali masuk sekolah. Semoga bermanfaat, silahkan berbagi informasi demi tumbuh kembangnya generasi bangsa yang lebih
baik.